Bismillah adalah sebuah mantra yang begitu ampuh jika kita benar-benar mempercayainya. Saya jadi teringat akan sebuah dongeng lama tentang keampuhan kata2 bismillah ini. Sebenarnya ingin saya ceritakan disini, akan tetapi kayaknya terlalu panjang cerita itu jika diposting sekarang. Insyaallah lain kali akan saya coba posting cerita itu.
Bismillah merupakan sebuah pengakuan akan kekerdilan kita. Bahwa tanpa-Nya, segala yang kita lakukan mustahil terlaksana. Hanya melalui kuasa-Nya lah segala sesuatu akan terjadi.
Maka sudah sepantasnyalah kita berucap, "Bismillah.... dengan menyebut asma Allah" situs ini saya buka.
Semoga awal yang baik ini akan membawa kebaikan2 pula di masa2 yang akan datang. Aamiien...